IELTS 1st Batch

Pada tanggal 18 November 2018, telah diselenggarakan test IELTS pertama kalinya di UPT Bahasa Univesritas Negeri Padang. UPT Bahasa UNP dipercaya untuk menyelenggarakan tes IELTS setelah menjalin kesepakatan kerjasama dengan lembaga penyedia tes IELTS yaitu British Council. Tes ini diikuti oleh 43 peserta yang terdiri dari staf pengajar/dosen di Universitas Negeri Padang yang berasal dari berbagai jurusan. Para peserta ujian ini merupakan utusan dari jurusan masing-masing yang mana tes diadakan bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Pada batch 1 ini, tes dilaksanakan selama 1 hari terdiri dari 2 sesi yaitu tes yang dilaksanakan secara tertulis―written test dan tes secara lisan ― speaking test.

Written test mulai dilaksanakan pada pukul 09.00 wib. Namun sebelum ujian, peserta diharuskan untuk melakukan registrasi terlebih dahulu. Pada kesempatan itu, panitia tes, dalam hal ini staff UPT Bahasa akan melakukan pengecekan data peserta ujian serta meminta peserta untuk mengisi registration form yang sudah disediakan. Pada tahap selanjutnya, dilakukan pengambilan foto beserta finger scanning oleh pihak British Council terhadap setiap peserta ujian. Kemudian, peserta ujian diantarkan menuju ruang ujian untuk kemudian ujian tertulis dilaksanakan selama kurang lebih 3 jam yang terdiri dari 3 sesi yaitu listening comprehension, structure and written expression dan reading comprehension. Pada tes tertulis ini, bapak Andi Muhammad Zainuddin Muhiddin dan bapak Eri Prasetia dari British Council bertindak sebagai Announcer.

Selanjutnya, setelah written test, dilaksanakan speaking test pada pukul 14.00 wib yang mana ibuk Ingrid Brita Mathew dan ibuk Jessica Rusli dari pihak British Council bertindak sebagai examiners. Pada sesi ini, setiap peserta ujian akan diwawancarai secara perseorangan selama 18-22 menit untuk melihat kemampuan mereka dalam berbicara menggunakan Bahasa Inggris.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *